Senin, 20 Juli 2009

Buku Kisah Sukses Zuckerberg Tuai Kontroversi

facebook Buku tentang kisah sukses pendiri Facebook, Mark Zuckerberg, menuai protes dari kritikus buku dan sejumlah kalangan. Pasalnya, buku yang ditulis Ben Mezrich dinilai bukan sebagai buku nonfiksi, melainkan karya fiksi.

Buku berjudul 'The Accidental Billionaires: The Founding of Facebook, A Tale of Sex, Money, Genius, and Betrayal' tersebut diluncurkan pekan lalu. Buku yang ditawarkan sekira USD25 tersebut langsung menjadi bahan perbincangan di seluruh media.

Mezrich, yang mengaburkan beberapa fakta membantah keras tudingan bahwa bukunya adalah mengada-ada dan tak didasarkan fakta.

"Ini adalah buku nonfiksi, semuanya berdasarkan kisah nyata, saya mencoba membentuk genre baru dari sebuah karya nonfiksi," kata Mezrich seperti dilansir Reuters, Senin (20/7/2009).

Kritikan-kritikan tajam seperti metode yang digunakan Mezrich tidak lengkap atau bahkan menudingnya tak mewawancarai Mark Zuckerberg langsung, terus berdatangan. Kritkus di berbagai surat kabar mengatakan, Mezrich gagal menjelaskan transformasi kehidupan Zuckerberg dari seorang mahasiswa antisosial di Harvard University menjadi tokoh ternama di Silicon valley.

Mezrich mengatakan, dalam penulisan buku itu, ia menggunakan kaidah-kaidah jurnalistik seperti wawancara dengan sumber, kritik dokumen, dan teknik pengumpulan data-data lainnya.

"Tapi saya lebih banyak menuangkan cerita yang tak terlalu serius, lebih banyak menampilkan sisi entertainment," katanya.

Sementara itu, juru bicara Facebook Elliot Schrage mengatakan buku itu lebih berbau fiksi. "Ben Mezrich sepertinya bercita-cita ingin menjadi Jackie Collins atau Danielle Steele-nya Silicon Valley," kata Schrage. (Okezone)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar